MAKASSAR – Belum lama ini Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Sulawesi Selatan (Sulsel) mengelar kongres di Hotel Asyra, Makassar, Sabtu (31/3/2018) lalu. Pembahasan di dalam forum tersebut terkait persiapan jelang Porda, PON Papua 2020, hingga Liga 3 2018.
Salah satu poin pentingnya adalah Liga 3 zona Sulawesi Selatan akan bergulir pada pekan kedua April ini, sekitar tanggal 15 kick off-nya.
Hingga saat ini sudah ada 16 klub yang mendaftar di kompetisi ksta ketiga tingkat provinsi tersebut.
Rencanakan Liga 3 Sulsel akan dibagi menjadi empat zona daerah. Untuk masing-masing tuan rumah tiap zona.
Saat ini, sudah ada dua zona wilayah PSSI Provinsi yang telah menggulirkan kompetisi Liga 3 di daerahnya, yakni Liga 3 zona Jawa Tengah yang telah dilaksanakan sejak 25 Maret lalu, hingga Liga 3 Jawa Timur yang resmi bergulir 1 April lalu.
Jaladwara